Perkembangan Teknologi : Meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Melalui Aplikasi Komputer Perkembangan Teknologi saat ini sangat pesat dan mempengaruhi berbagai aspek kehidupan manusia. Pengaruh terbesar dalam perkembangan teknologi adalah peningkatan sumber daya manusia (SDM). Dalam era digital saat ini, teknologi telah menjadi elemen penting dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di perusahaan maupun organisasi. Dalam sumber daya manusia (SDM) harus menyesuaikan dengan teknologi yang terus berkembang, seperti implementasi kecerdasan buatan dalam proses rekrutmen dan analisis kinerja karyawan. Kualitas sumber daya manusia pada sebuah perusahaan sangat menentukan kemajuan sebuah bisnis dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Perkembangan teknologi membantu meningkatkan SDM seperti mahir dalam mengoperasikan komputer yang ada di sebuah perusahaan. Karyawan yang mahir dalam mengoperasikan komputer akan dinilai memiliki keunggulan dalam bekerja di perusahaan b...